01/03/14

12 Maret 2014

Epson L-Series merambah Berau Kalimantan Timur


Sudah tidak asing lagi bahwa wilayah utara Kalimantan ini merupakan salah satu tempat wisata yang terkenal yaitu Pulau Derawan nya. Berau, adalah kabupaten ter-atas (paling utara) dari Propinsi Kalimantan Timur. Kabupaten ini memiliki hasil alam yang berlimpah dan diberkahi oleh pemandangan alam nya yang cantik
Berpenduduk kurang lebih 300ribu penduduk menjadikan kabupaten ini salah satu kabupaten yang cepat pertumbuhannya. Hasil alam dari Kabupaten Berau adalah Batubara, Sawit dan Kayu.

Epson Printer telah merambah daerah Berau dengan hadirnya printer ini di beberapa toko elektronik dan computer di daerah Berau. Beberapa toko komputer yang menjual printeri ini adalah Toko Media Computer, Toko G-Computer, Dinasty Computer dan toko Metro Elektronik.
Hadir juga iklan di TV Sanggam, tv lokal yang banyak di tonton oleh masyarakan Berau. 
Bagi Anda masyarakan Berau dan sekitarnya, anda sudah dapat menggunakan printer yang sangat hemat ini di kota Anda.


06 Maret 2014

Lagi software kasir GRATIS !!


Cash Point.
Saya pernah mampir di website pembuat software ini, kalau tidak salah berasal dari Sumatera. Mudahan pembuat software ini mampir di blog ini dan membacanya. Awalnya software ini berbayar dengan serial number. Entah kenapa software ini di bebaskan alias diberikan gratis oleh pengembangnya. Beberapa forum "cracking" pernah mengutak atik software ini dan didapat memang sistem encrypsi softwarenya sangat mudah di tebak. Mungkin hal ini menjadi salah satu alasan kenapa software Cash Point di gratiskan. (daripada di bajak, lebih baik di berikan gratis, mungkin itu yang dipikirkan oleh pembuatnya).
Jadi menurut saya, software ini cukup memenuhi kebutuhan dari pengguna yang hanya memerlukan pencatatan penjualan sederhana tanpa disertai laporan rugi laba yang komplek. Bagi anda pekerja UMKM atau toko pribadi yang hendak tercatat penjualannya, saya bisa memberikan recomendasi untuk mencoba software ini. Software ini sangat kecil dan ringkas sekali.

Kelebihan Software Cash Point 2011
Fasilitas, fitur cukup komplit.
Mudah dipelajari dengan perbandingan software kasir yang lain
Ringan, ukuran software kecil.
Pastinya gratis 100%
Bisa digunakan untuk usahan retail, restoran, toko handphone, toko komputer dll.




Berikut Fitur Utama Aplikasi CashPoint :

FORM KASIR :
Transaksi Penjualan
Transaksi Pembelian
Transaksi Kas Masuk
Transaksi Kas Keluar 

FORM MASTER :
Master Data Jual Beli
Master Data Kas
Master Data Pelanggan
Master Data Karyawan

FORM JURNAL :
Laporan Umum
Laporan Penjualan
Laporan Pembelian
Laporan Kas Masuk, dll

Fasilitas Dukungan Lainnya Aplikasi CashPoint :
Dukungan penggunaan MultiUser
Dukungan Printer Standar, Pos / Mini Printer
Dukungan Barcode Scanner
Office Intregation
Anda ingin mencoba silahkan download di sini


ORYST - Software UKM
Dikutip dari websitenya langsung.


Software ini sudah digunakan oleh lebih dari 35 toko dan ukm yang tentu saja client-client kami. Dari beberapa versi custom sampai fix akhirnya kami rangkum dan kami jadikan demo software toko ini. Sama seperti free software toko, software ini bisa digunakan oleh berbagai jenis toko. Mulai dari toko kelontong, toko pakaian, toko ponsel, toko komputer, dll. Masih bisa dicustom juga sesuai dengan kebutuhan client.

Beberapa fitur Software Toko Premium yang tidak ada di versi
Free Software Toko diantaranya :

Master Pelanggan
Diskon yang berbeda untuk tiap-tiap jenis pelanggan
Stock Card tiap bulan
Cetak Stock Card per Qty / Nominal
Hutang dan Piutang
Laba Rugi Penjualan
Link download


(Disclaimer : Software ini sudah tidak ada lagi di sumbernya..)


03 Maret 2014

Printer L550 - Ready Samarinda. Stok terbatas


Printer multifungsi ini sudah ready kembali di LiData Computer Samarinda. Bagi anda yang membutuhkan printer dengan spesifikasi seperti L550, segera datang ke toko kami karena stok yang sangat terbatas sedangkan permintaan akan printer ini sangat besar. Terima kasih anda telah memilih EPSON printer sebagai partner anda dalam bekerja